Kades di Dua Desa Pulo Dogom dan Londut Berikan Apresiasi Setingi-tingginya Kepada Dandim 0209/LB Ikhwal Penggerebekan Lokasi Peredaran Narkoba

Keterangan Gambar : Kepala Desa Pulo Dogom Rizal Parapat saat memberikan keterangan kepada wartawan, serta proses penangkapan para terduga pelaku penyalahgunaan Narkoba (Rabu, 29/01/2025).


AKARRUMPUT.COM, Labuhanbatu - Kepala Desa dan Masyarakat di dua Desa yakni Desa Pulo Dogom dan Londut di Kecamatan Kualuh Hulu menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi setinggi-tingginya kepada Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardyan Saputro, S.IP., beserta jajaran atas kegiatan penggerebekan lokasi peredaran Narkoba yang sudah sangat meresahkan.

Dimana sebelumnya, atas penggerebekan yang di lakukan oleh Unit Intel Kodim 0209/LB, yang berawal dari pengaduan masyarakat tersebut, berhasil mengamankan terduga puluhan pelaku penyalahgunaan Narkotika jenis Sabu-Sabu di Dusun Air Sejuk Desa Pulo Dogom Kecamatan Kualuh Hulu, pada Rabu pagi kemarin (29/01/2025-Red) sekira pukul 07.00 Wib.

Ikhwal yang di sampaikan Kepala Desa Pulo Dogom dan Londut, atas maraknya peredaran narkoba dilokasi yang berbatas dengan dua desa tersebut, terjadi peningkatan kejahatan kriminal pencurian buah sawit dan lainnya, yang sangat merugikan masyarakat sekitar.

"Berkaitan adanya laporan warga terkait maraknya peredaran narkoba, jadi kami minta bantuan dari sisi manapun, termasuk dari TNI, supaya ini di berantas. Jadi pada hari ini tadi pagi terjadi penggerebekan dilokasi peredaran narkoba,” pungkas Kades Pulo Dogom (Rabu, 29/01/2025).

"Kami sangat mendukung kegiatan ini, karena seperti inilah yang kami harapkan, jangan ada lagi peredaran narkoba di daerah ini. Suatu kebanggaan bagi kami bisa terjadi seperti ini, kalau ada lagi seperti ini kami sangat mendukung untuk diberantas," terang Rizal Parapat.

Kades Pulo Dogom juga menambahkan, "atas penggerebekan ini, kami berterimakasih kepada bapak Dandim 0209/LB dan jajaran yang sudah memberantas narkoba ini, mudah-mudahan kegiatan ini kedepan menjadi suatu kegiatan yang diharapkan masyarakat," tambah Kades Pulo Dogom.

Seirama dengan Kades Pulo Dogom, Muhammad Faisal selaku Kades Londut lewat panggilan selularnya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dandim 0209/LB dan jajaran atas kegiatan penggerebekan lokasi peredaran narkoba yang berada diperbatasan wilayah desanya.

"Kami tadi bersama masyarakat turut serta ikut dalam penggerebekan lokasi peredaran narkoba itu, yang mana akibat maraknya peredaran narkoba tersebut, sangat meresahkan masyarakat, terutama keresahan karena banyaknya pencurian buah sawit dan tabung gas. Bahkan sampai-sampai ada orang tua pemakai itu tidak tidur di rumah karena takut sama anaknya yang memaksa dan mengancam kalau minta uang tidak di kasih," tutur Kades Londut (Rabu, 29/01/2025).

Masih kata Kades Londut, "terima kasih yang sebesar-besarnya bang kepada pak Dandim, dari pemerintahan Desa, terutama Desa Londut, Pulo Dogom dan Kuala Beringin. Masyarakat juga titip salam semoga sehat selalu, dan harapannya kalau informasi terbaru seperti ini lagi lah dibikin," kata M. Faisal penuh harapan.

Sebagaimana telah diberitakan sebelumnya oleh AkarRumput.com (Rabu, 29/01/2025-Red), Unit Intel Kodim 0209/LB Sub Labura telah berhasil mengamankan sebanyak 20 orang terduga penyalahgunaan narkoba, satu diantaranya seorang wanita paruh baya. Di mana terhadap para pelaku sudah di serahkan ke Polres Labuhanbatu untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Dalam hasil pemeriksaan sementara satu orang di tetapkan sebagai tersangka karena di duga kuat terlibat mengedarkan Narkotika jenis sabu dan menguasai tanpa hak Narkoba seberat 2,16 gram bruto. Sedangkan saat di lakukan pemeriksaan urine 19 orang positif mengunakan narkoba, dan satu lagi dinyatakan negatif.

Pada penggerebekan itu, turut di amankan barang bukti berupa, 2 (dua) bungkus plastik klip transparan berisi kristal diduga narkotika jenis sabu seberat 2,16 Gram bruto, 1 (satu) Buah Timbangan Digital, 11 (sebelas) buah Alat Bong Sabu, 2 (dua) buah HT, 1 (satu) unit Genset, 1 (satu) buah obeng, 1 (satu) buah tang, 3 (tiga) buah dompet, 6 (enam) buah kaca pirex, 1 (satu) buah kompeng, 3 (tiga) buah battery ABC, 4 (empat) kotak anak hekter, 11 (sebelas) buah Mancis, 3 (tiga) buah pisau cutter, 200 (dua ratus) buah plastik klip ukuran kecil, 12 (dua belas) Unit Sepeda Motor, 2 (dua) buah Cok sambung, 1 (satu) gulung tali plastik, 4 (empat) buah potongan keramik, 1 (satu) buah arit, 1 (satu) buah notes, 2 (dua) buah hekter, 1 (satu) bungkus platik berisi paku, 1 (satu) buah terpal warna hitam, 1 (satu) buah kotak plastik, 1 (satu) buah kuas cat, dan 2 (dua) buah pulpen warna biru. (Red)

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.