Menu

Mode Gelap
Danramil 01/AK Hadiri Penyuluhan Optimasi Lahan, Luas Tambah Tanam dan Brigade Pangan 2.670 Media Siber Bersatu, SMSI Apresiasi Kinerja Polri Lewat Konvensi Nasional 2025 Dandim, Bupati, Kapolres, Forkopimda dan Ulama Jamu Makan Siang Kapolda Sumut Dandim 0209/LB Sambut Kedatangan Kapolda Sumut di Labuhanbatu Bupati Labuhanbatu Hadiri Pelepasan Santri dan Santriwati Pondok Pesantren Daarul Muhsinin Jepang vs Indonesia, Laga Klimaks Skuad Garuda di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026

Uncategorized

Sunat Massal Dinkes Akan Berkelanjutan Setiap Tahunnya

badge-check

AKARRUMPUT.COM, Labuhanbatu – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar S.Pd, MM, Menegaskan Sunat Massal yang digelar Dinas Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu akan berkelanjutan pada setiap tahunnya, hal itu disampaikan Hj Ellya Rosa Siregar saat meninjau kegiatan sunatan massal di Puskesmas Sei Berombang Kecamatan Panai Hilir,  Rabu (03/07/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Hj. Ellya Rosa berharap dengan adanya sunat massal yang dilakukan Pemkab Labuhanbatu melalui Dinas Kesehatan Labuhanbatu, dapat bermanfaat bagi masyarakat kecamatan Panai Hilir.

“Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian Pemerintah Daerah untuk masyarakat labuhanbatu dan Insya Allah akan berkelanjutan setiap tahunnya,” ujarnya.

Plt Bupati juga menambahkan mudah-mudahan kegiatan sunat massal ini mendapat berkah dari Allah SWT dan anak-anak yang mengikuti sunat massal ini menjadi anak-anak yang Sholeh.

"Semoga anak-anakku sekalian yang mengikuti sunat massal ini dapat tumbuh dengan sehat dan menjadi pribadi yang sholeh,” tutupnya.

Sebelumnya, Plt Bupati juga memberikan bantuan berupa makanan dan susu untuk balita dan ibu hamil dan sekaligus mengupah – upah  anak – anak yang akan melakukan sunat massal.

Untuk diketahui sebelumnya Plt Bupati Labuhanbatu juga meninjau Sunat Massal di Puskesmas Kota dan Puskesmas Pangkatan. Sedangkan untuk jumlah sunat massal di Puskesmas Kota berjumlah 150 anak dan Puskesmas Pangkatan Berjumlah 76 anak, sedangkan untuk Puskesmas Sei Berombang berjumlah 110 anak.

Turut hadir,  Kepala Diskominfo Ahmad Fadly Rangkuti, ST, M.Kom, Plt Dinkes Friska Simanjuntak, Kepala Puskesmas Bilah Barat drg. Eka Apriana MKM, Camat Panai Hilir Arif Saputra Budiman SH, Kepala Puskesmas Sei Berombang Leli Sudarma MM dan Tamu Undangan Lainnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Babinsa Koramil 03/SB Hadiri Rapat Pergantian Ketua Koptan Karya Sejati di Desa Sei Pegantungan

17 April 2025 - 00:00 WIB

Ikasmaplus Rantauprapat Sambut Angkatan ke-2, Bupati Labuhanbatu Sampaikan Motivasi

14 April 2025 - 00:00 WIB

Rasa Peduli Terhadap Desa Binaan Babinsa Koramil 12/LP Himbau Warga Waspada Banjir di Musim Penghujan

27 Maret 2025 - 00:00 WIB

Batiwanwil Koramil 05/BD Lakukan Komsos Berikan Sosialisasi Kepada Warga Aek Natas

27 Maret 2025 - 00:00 WIB

Bati Tuud Koramil 07/ AKB Lakukan Kegiatan Sosialisasi dan Himbauan Kepada Para Pedagang

27 Maret 2025 - 00:00 WIB

Trending di Uncategorized